Jatujak Market : Finding Coconut Ice Cream


wisata, jatujak market,Bangkok,Thailand

Jatujak Market atau di baca chatuchak merupakan weekend market yang sesuai namanya cuma ada pas weekend aja. Dengan lebih dari 8000 kios menjadikan pasar ini yang terbesar di Bangkok. Segala macam barang dijual di pasar ini dari pakaian, aksesoris, souvenir, makanan, tanaman bahkan binatang peliharaan juga ada disini. 

Chatuchak market telah menjadi destinasi yang wajib para turis yang mengunjungi Bangkok. Karena sepertinya banyak yang merasa belum ke Bangkok kalau belum pergi ke chatuchak Market. Banyak yang suka datang ke tempat ini karena barang yang dijual beraneka ragam dengan harga yang murah bisa di tawar lagi.

wisata, jatujak market,Bangkok,Thailand

Walaupun sudah pernah pergi ke pasar ini, tapi saat kembali mengunjungi Bangkok saya tetap ingin mengunjungi Chatuchak Market lagi. Bukan karena pengen belanja disini, saya cuma pengen makan coconut ice cream aja, karena dulu waktu ke Bangkok juga saya pernah makan coconut ice cream dipasar ini dan bikin saya pengen makan lagi.

Sebenarnya di Bangkok juga banyak yang jual coconut ice cream. Saya pernah beli ice cream semacam ini di depan mal platinum tapi rasanya ngga enak, sepertinya beda dengan yang pernah saya makan di chatuchak. Jadi saya selalu males nyoba dan menganggap kalau coconut ice cream di tempat lain tidak seenak seperti yang pernah saya makan di chatuchak, padahal kan belum tentu bener juga. Terlalu Baper kalau kata anak sekarang.

wisata, jatujak market,Bangkok,Thailand

Awalnya saya pikir akan mudah mencari penjual coconut ice cream yang saya mau disini, sambil jalan melihat - lihat pasti juga ketemu nanti. Tapi ternyata saya lupa dimana tepatnya letak penjual ice cream ini.  Banyaknya kios pedagang ditambah ramainya pengunjung yang datang membuat pasar ini jadi sibuk sekali. 

Luasnya Chatuchak Market dengan lorong - lorong yang seperti labirin penuh dengan beraneka macam barang dagangan dan banyak orang sukses membuat saya nyasar mencari tempat coconut ice cream berada. Saya sampai terus berulang kali melewati tempat yang sama. padahal sudah saya lewati sebelumnya.

wisata,jatujak market,Bangkok,Thailand

Suasana dan udara panas di chatuchak market ini membuat saya menyerah pasrah mencari ice cream yang saya mau. Akhirnya saya memutuskan untuk  berjalan melihat - lihat saja apa yang ada di tempat ini. 

Penjual makanan, minuman dan jajanan yang banyak bertebaran di Chatuchak market ini benar - benar menggugah selera untuk jajan. Penjual coconut ice cream pun sebenarnya banyak saya lihat disini tapi sepertinya bukan seperti yang pernah saya makan dulu.

Bukan cuma barang - barang yang dijual di Chatuchak market, binatang peliharaan pun ada disini. Berbagai jenis anjing, kucing dan binatang peliharaan lain yang lucu dipajang di dalam toko- toko. kasihan juga sebenarnya melihat binatang - binatang tersebut terkurung dalam kandang, melihat pengunjung dengan ekspresi yang seperti minta dibawa pulang.

wisata, jatujak market,Bangkok,Thailand

Saat sedang berjalan melihat - lihat, saya tiba di daerah yang rasanya saya kenal, saya teringat sepertinya pernah makan coconut ice cream di daerah ini. Dan benar saja di salah satu sudut saya melihat orang - orang mengantri untuk membeli coconut ice cream, ternyata  memang benar itu adalah penjual coconut ice cream yang saya maksud. Yay!

wisata, jatujak market,Bangkok,Thailand,coconut ice cream

Akhirnya ketemu juga coconut ice cream yang saya mau. Dan saya yakin benar kalau ini sama dengan yang pernah saya makan dulu karena rasanya juga tidak berubah sama seperti yang dulu. 

Tapi jangan tanya saya lagi dimana tepatnya letak penjual ice cream ini, karena jujur sepertinya sekarang pun saya sudah lupa lagi dimana letak penjual ice cream ini.

No comments:

Post a Comment